WISUDA LULUSAN D-III DAN D-IV PERIODE II TAHUN AKADEMIK 2012/2013 - BIDANG KEMAHASISWAAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

Latest

Info seputar kegiatan Bidang Kemahasiswaan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta

Hubungi Kami

/BANNER 728X90/

Friday, September 13, 2013

WISUDA LULUSAN D-III DAN D-IV PERIODE II TAHUN AKADEMIK 2012/2013

Pada Tahun Akademik 2012/2013 Poltekkes Kemenkes Yogyakarta menyelenggarakan pelantikan, angkat sumpah dan wisuda periode II pada hari Kamis, 12 September 2013 yang dilaksanakan di Graha Sarina Vidi (GSV) Jl. Magelang, Yogyakarta.

Peserta wisuda tersebut berasal dari lulusan Program Studi D-III dan D-IV Kesehatan sejumlah 517 orang. Adapun rinciannya adalah:
  • lulusan D-III Analis Kesehatan = 78 orang, 
  • lulusan D-III Gizi = 76 orang, 
  • lulusan D-IV Gizi = 1 orang,  
  • lulusan D-III Kebidanan = 38 orang, 
  • lulusan D-III Kebidanan (Kelas Kerjasama Kab. Sleman) = 35 orang, 
  • lulusan D-IV Kebidanan = 33 orang, 
  • lulusan D-III Keperawatan = 36 orang, 
  • lulusan D-IV Keperawatan Anak = 11 orang, 
  • lulusan D-IV Keperawatan Medikal Bedah Perioperatif = 26 orang, 
  • lulusan D-III Keperawatan Gigi = 72 orang, 
  • lulusan D-III Keperawatan Gigi (Kelas Kerjasama PPGI) = 23 orang, 
  • lulusan D-III Kesehatan Lingkungan = 84 orang, 
  • lulusan D-IV Kesehatan Lingkungan = 4 orang.  
Kesempatan wisuda kali ini dihadiri oleh Kapusdiklatnakes (Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kesehatan) Badan PPSDMK Kemenkes RI yang melantik dan mengangkat sumpah wisudawan, dan bertindak sebagai saksi adalah wakil dari Dinas Kesehatan DIY dan rohaniawan dari Kantor Kementerian Agama DIY.
Barisan wisudawan saat memasuki gedung GSV.
 Barisan wisudawan sisi kiri panggung, dimulai dari terdepan adalah wsdwn berprestasi I-III.
 Barisan wisudawan sisi kanan panggung, terdiri dari wsdwn Jurs. Keprwtn, JKG dan JKL.

Berikut ini adalah wisudawan/wati yang bangga dan berbahagia menjadi wisudawan/wati terbaik dari masing –masing program studi di lingkungan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta yaitu:
  1. Wisudawan terbaik I : pada Program Studi D-III Analis Kesehatan diraih oleh Janu Arinda Dewi dengan IPK 3,76 ; D-III Gizi diraih oleh RR. Desi Mawardani dengan IPK 3,86 ; D-III Kebidanan Mirza Maulida Afiana dengan IPK 3,77 ; D-III Kebidanan -Kelas Kab. Sleman diraih oleh Susana Indarwati dengan IPK 3,73, D-III Keperawatan diraih oleh Febty Pranitasari dengan IPK 3,76 ; D-III Keperawatan Gigi diraih oleh Okki Nikmah Azzahra dengan IPK 3,85 ; D-III Keperawatan Gigi -Kelas PPGI diraih oleh Veronika Retno Budi Rahayu dengan IPK 3,80, D-III Kesehatan Lingkungan diraih oleh Sri Karyati IPK 3,85.  D-IV Kebidanan diraih oleh Adinda Oktoviani dengan IPK 3,91 ;  D-IV Keperawatan Anak diraih oleh E.Dian Tri Puspitasari dengan IPK 4.00 ; D-IV Keperawatan Medikal Bedah diraih oleh Wahyu Puji Astuti dengan IPK 3.75. Piagam penghargaan dan SK lulusan terbaik I diserahkan oleh Bapak dr. Donald Pardede, MPPM selaku Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Tenaga Kesehatan Badan PPSDMK Kemenkes RI.
  2. Wisudawan terbaik II : pada Program Studi D-III Analis Kesehatan diraih oleh Nur Ariani Enggar Pamulatsih dengan IPK 3, 71 ; D-III Gizi diraih oleh Septiana Ambarwati dengan IPK 3,84 ; D-III Kebidanan diraih oleh Dika Ardiana dengan IPK 3,72 ; D-III Kebidanan -Kelas Kab. Sleman diraih oleh Ruchana dengan IPK 3,66 ; D-III Keperawatan diraih oleh Fitri Nurhayati dengan IPK 3,66 ; D-III Keperawatan Gigi diraih oleh Melinda Karnisa Buyana dengan IPK 3,85 ; D-III Keperawatan Gigi -Kelas PPGI diraih oleh Ruqoyyah Asrori dengan IPK 3,59 ; D-III Kesehatan Lingkungan diraih oleh Kabul Budi Dwicahyo dengan IPK 3,84 ; D-IV Kebidanan diraih oleh Mardiana Dwi Lestari dengan IPK 3,86 ; D-IV Keperawatan Anak diraih oleh Sumaryanti dengan IPK 3.84 ; D-IV Keperawatan Medikal Bedah diraih oleh Heny Widiyanti dengan IPK 3.70. Piagam penghargaan bagi terbaik II dan SK Kelulusan Terbaik diserahkan oleh Dr. Mochammad Syafak Hanung, Sp. A selaku Direktur Utama RSUP dr. Sardjito Yogyakarta.
  3. Wisudawan terbaik III : pada Program Studi D-III Analis Kesehatan diraih oleh Emanuela Sarasmia Sinuci dengan IPK 3,69 ; D-III Gizi diraih oleh Ratna Mulyani dengan IPK 3,82 ; D-III Kebidanan diraih oleh Agnes Ria Angresti Agustina dengan IPK 3,69 ; D-III Kebidanan -Kelas Kab. Sleman diraih oleh Rita Wigati dengan IPK 3,63 ; D-III Keperawatan diraih oleh Lintang Ayuningtyas dengan IPK 3,65 : D-III Keperawatan Gigi diraih oleh Tika Nur Dhianingtyas dengan IPK 3,84 ; D-III Keperawatan Gigi Kelas PPGI diraih oleh Setyo Wulan W. dengan IPK 3,57 ; D-III Kesehatan Lingkungan diraih oleh Fitria Titi Widyawati dengan IPK 3,82 ; D-IV Kebidanan Yani Dwi Lestari dengan IPK 3,80 ; D-IV Keperawatan Anak diraih oleh Sunarti dengan IPK 3,74 ; D-IV Keperawatan Medikal Bedah diraih oleh Verdinandus Alguinaldo dengan IPK 3.70. Piagam penghargaan bagi wisudawan terbaik III dan SK Kelulusan Terbaik diserahkan oleh drg. Daryanto Chudori, B.Sc, M.Kes selaku Kabid P2MK Dinas Kesehatan DIY.
Senat Poltekkes Yogyakarta
Para wsdwan saat diambil sumpah oleh Ka.Pusdiklatnakes Badan PPSDMK sesuai agama masing-masing.

Ka. Pusdiklatnakes saat menyampaikan sambutan pada Wisuda Periode II

Wisuda Periode II Tahun Akademik 2012/2013 ini juga sebagai media pertama kali dalam mensosialisasikan program/sistem baru yang dimiliki Poltekkes Kemenkes Yogyakarta yakni SMS Gate Way dan Barcode chip yang digunakan untuk penelusuran data lulusan (Tracer Study) Poltekkes Kemenkes Yogyakarta. Melalui sistem yang dikembangkan ini diharapkan mempermudah dalam mengetahui dengan cepat lulusan Poltekkes Kemenkes Yogyakarta terserap di dunia kerja yang selanjutnya data serapan lulusan dapat mendukung dalam akreditasi perguruan tinggi.

Sistem ini berupa kartu bertuliskan SMS Gate Way dan sebagian kartu bertuliskan Barcode Chip, dalam kartu tersebut terdapat nomor kartu ID sebagai ID alumni yang bermanfaat untuk aktivasi, update data lulusan, terdapat aplikasi legalisasi ijazah dan transkrip nilai, yang disertai petunjuk operasional SMS Gate Way dan Barcode Chip yang telah ditaruh dalam map masing – masing wisudawan.

Acara wisuda kali ini juga diliput oleh wartawan dari Bernas Jogja dan TVRI Yogyakarta yang disiarkan pada Berita Daerah hari Kamis, 12 September 2013 pukul 17.00 WIB.

Selamat kepada seluruh wisudawan Prodi D-III dan D-IV Kesehatan Poltekkes Ykt.

No comments:

Post a Comment