SELAMAT WISUDA S2 BAGI KE-3 DOSEN POLTEKKES JOGJA - BIDANG KEMAHASISWAAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

Latest

Info seputar kegiatan Bidang Kemahasiswaan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta

Hubungi Kami

/BANNER 728X90/

Wednesday, January 27, 2010

SELAMAT WISUDA S2 BAGI KE-3 DOSEN POLTEKKES JOGJA

Sesuai Keputusan Menteri Kesehatan RI No.: KP.01.SJ.SK.IV.1048 Tanggal 16 Nopember 2007, Ada 15 orang dosen Poltekkes Depkes Ykt yg memperoleh kesempatan utk melanjutkan tugas belajar (tubel) dalam negeri tahap I th 2007. Diantara ke-15 orang tsb, 1 orang diantaranya melanjutkan studi S3 di Ilmu Kedokteran dan Kesehatan UGM Ykt (I Made Alit Gunawan, Ir,M.Si, dosen Jurs. Gizi), dan 14 orang lainnya melanjutkan studi S2, termasuk Alhiko (Admin web KemahasiswaanPoltekkesJogja ini).

Distribusi asal jurusan dan minat studi yg diambil ke-14 orang dosen Poltekkes Jogja tsb cukup beragam, yaitu:
  1. Jurusan Analis Kes: 7 orang, dengan rincian: Prodi Ilmu Kedokteran Tropis (IKT) UGM sebanyak 3 orang, Prodi Ilmu Kes. Masyarakat (IKM) UGM sebanyak 1 orang dan Prodi Ilmu Kedokteran Dasar (IKD) UGM sebanyak 3 orang.
  2. Jurusan Gizi: 1 orang, Minat Gizi Prodi IKM UGM Ykt
  3. Jurusan Kebidanan: 2 orang, Kebidanan UNPAD Bandung.
  4. Jurusan Keperawatan: 3 orang, Keperawatan UI Jakarta.
  5. Jurusan Kes. Lingk: 1 orang (Alhiko), yg mengambil Minat Sistem Informasi Kesehatan (SIMKES) Prodi IKM UGM Ykt.
Dari 15 orang peserta tubel th 2007 tersebut, sebagian besar telah lulus S2 dan telah bertugas kembali sbg dosen di Jurusan masing-masing, khususnya peserta tubel dari Jurusan Analis Kes., Kebidanan, dan Keperawatan.
Alhiko bersama istri tercinta (dr. Rohmah Insyatun)
setelah acara wisuda di Grha Sabha Pramana UGM

Dan pada hari Rabu, 27 Januari 2010, Alhiko, SKM dari Jurs. Kes. Lingkungan bersama Bpk.Bambang Supriyanta, S.Si dari Jurs. Analis Kes. kembali menambah jumlah peserta tubel th 2007 yg telah menyelesaikan S2. Disamping itu terdapat 1 orang lagi dosen Poltekkes Jurs. Keperawatan yg turut di wisuda pd periode ini. Beliau adalah Bpk. Tri Prabowo, SKp. dari Jurs. Keperawatan yang merupakan peserta tubel jauh sebelum th 2007.

Wisuda Periode II TA. 2009/2010 ini dilaksanakan di Grha Sabha Pramana UGM, Bulak Sumur, Sleman, D.I. Yogyakarta. Dengan telah selesainya wisuda tsb, maka ketiga dosen ini berhak menyandang gelar MPH dan M.Sc dibelakang namanya. (Alhiko, SKM, MPH ; Bambang Supriyanta, S.Si, M.Sc ; dan Tri Prabowo, SKp, MPH).

Dari kiri ke kanan: Tri Prabowo, Alhiko, dan Bambang Supriyanta

Selamat Wisuda kepada ke-3 dosen Poltekkes tsb. Smoga hal ini akan semakin menambah keunggulan kompetitif SDM Dosen di Poltekkes Kemenkes Yogyakarta.

Ayo, tingkatkan terus keunggulan kompetitif dosen Poltekkes !
Habis S2 ? ... Ya, S3 !... Are you Ready... ?!?

No comments:

Post a Comment