TALK SHOW ANGKRINGAN DALAM RANGKA GEBYAR MUHARRAM 1432 H - BIDANG KEMAHASISWAAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

Latest

Info seputar kegiatan Bidang Kemahasiswaan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta

Hubungi Kami

/BANNER 728X90/

Saturday, December 11, 2010

TALK SHOW ANGKRINGAN DALAM RANGKA GEBYAR MUHARRAM 1432 H

Dalam rangka Gebyar Muharram 1432 H Thn 2010 M, Sentra Kerohanian Islam (SKI) Badan Eksekutif Mhs (BEM) Poltekkes Kemenkes Ykt menyelenggarakan acara Talk Show Angkringan dengan tema "Spirit Never Die". Kegiatan ini dilaksanakan oleh ketiga unsur SKI BEM Poltekkes Ykt, yaitu :
  • SKI At Taqwa (Kampus Terpadu: J. Gizi, Keprwtn, Kes. Lingk dan Kampus Jurs. Kes. Gigi)
  • SKI Al A'la (Kampus J. Analis Kesehatan)
  • SKI Adz Kiya (Kampus J. Kebidanan)
Andri (JKL) dan Eriko (JAK) berduet membawakan acara Talkshow yg disetting dgn latar belakang angkringan khas Kota Yogyakarta.

Acara yg dihadiri oleh Pudir III Poltekkes Ykt (Ir. Roosmarinto, MKes) dan Kour Kemhswn (Alhiko, SKM, MPH), serta para mhs/wi muslim dari ke-6 Jursn yg ada di Poltekkes Ykt ini berlangsung di Aula Jursn. Kebidanan, Jl. Mangkuyudan MJ III/304 Ykt. Acara dimulai pada pukul 09.00 WIB - 11.30 WIB.

Ustad Awan Abdullah saat menyampaikan tausyiahnya.

Talkshow/ obrolan angkringan ini menghadirkan Ustad Awan Abdullah, dari Lentera Hati Yogyakarta. Ustadz muda yg biasa mengisi acara di stasiun radio MQ FM Yogyakarta ini tampil menawan saat menyampaikan tema "Spirit Never Die". Para mhs/wi Poltekkes Ykt yg hadirpun tampak tercerahkan dan bersemangat kembali untuk beribadah (kuliah, mengejar cita2 & cinta, dll) setelah mendengarkan tausyiah beliau.

Para hadirin pun terinspirasi utk dpt menjalani kehidupan dgn penuh semangat, tidak larut dlm kesedihan/negatif thinking, baik yg dihembuskan oleh orang lain / oleh diri sendiri, maupun dibisikkan oleh setan. Hal ini sebagaimana kisah perjuangan hidup yg diceritakan oleh sang ustad pada saat hijrah dari Lampung ke Yogyakarta utk mengejar visinya: bisa kuliah di Ykt, meskipun tanpa mendapatkan bantuan dana sepeserpun dari orang tuanya (tapi "segepok".. he2..). Sang ustad kini telah berhasil mewujudkan visinya dulu menjadi Ubaru (Ulama yg baru), dan memiliki pesantren sendiri.

Para peserta memenuhi aula Jurs. Kebidanan

Acara yg dihadiri oleh -/+ 150 orang ini juga diisi dgn hiburan nasyid dari kelompok Awallun. Kelompok nasyid Awallun tampil memeriahkan acara pada akhir sesi, setelah tausyiah oleh sang ustad.

Alhamdulillah... acara yg baru pertama kali diselenggarakan bersama2 oleh ke-3 unsur SKI BEM Poltekkes Ykt ini dpt berlangsung sukses dan lancar. Smoga dpt ditindaklanjuti dgn kegiatan talkshow-talkshow lainnya yg lebih meriah, lebih besar ... Amien...

No comments:

Post a Comment