Hari Rabu, 10 Mrt -s/d- Jum'at, 12 Mrt 2010 Poltekkes Ykt mengutus 4 orang dosen/karyawan Direktorat Poltekkes Yogyakarta untuk menghadiri Pertemuan Nasional, Sounding
Draft Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sipensimaru Diknakes TA. 2010/2011. Pertemuan ini diselenggarakan oleh Pusat Pendidikan Tenaga Kesehatan (Pusdiknakes) Badan PPSDM Kes, Kementerian Kesehatan RI Jakarta. Acara rutin tahunan ini kali ini dilaksanakan di Kota Manado, Sulawesi Utara.
Mereka yg diutus sebagai peserta pertemuan tsb adalah :
- Direktur (Dr. Lucky Herawati, SKM, MSc)
- Pudir II (Abidillah Mursyid, SKM, MS)
- Koord. Urs. P & SI (M. Primiaji, SST, MKes), dan
- Koord. Urs. Kemhswn(Abd. Hadi. K, SKM, MPH)
Pertemuan ini juga membahas laporan hasil pelaksanaan dan evaluasi Sipensimaru Diknakes TA. 2009/2010. Pertemuan dibuka pada Rabu malam dan ditutup pada Kamis malam. Selanjutnya pada Jumat pagi, peserta diundang oleh Panitia lokal (Poltekkes Kemenkes Manado) untuk menghadiri penyerahan Sertifikat ISO 9001-2008 kepada Poltekkes Manado. Seluruh rangkaian kegiatan pertemuan sounding draft juknis sipensimaru dan penyerahan Sertifikat ISO dilaksanakan di Ruang Pertemuan Bunaken, yg terletak di lantai II
Manado Quality Hotel, Jl. Piere Tendean No. 88 - 89 Boulevard Manado, Phone : (0431) 8883888, Fax : (0431) 8881111.
Beberapa point penting dari hasil pertemuan nasional tsb adalah;
- Pusdiknakes akan menerbitkan Petunjuk Teknis Pelaksanaan Sipenmaru Diknakes TA. 2010/2011 yg terpisah antara yg diselenggarakan oleh Poltekkes Kementerian Kesehatan dan Poltekkes/Akademi2 Swasta.
- Peniadaan unsur dari Dinas Kesehatan Propinsi dalam susunan SK Kepanitiaan Sipenmaru Poltekkes di masing2 Propinsi.
- Penajaman syarat2 pendaftaran bagi calon mhs baru yg akan masuk ke sipenmaru Poltekkes Kemenkes, guna mendapatkan input terbaik .
- Pemajuan jadwal waktu kegiatan pendaftaran dan seleksi Sipenmaru.
- dll. (Selengkapnya akan disajikan pada rapat sosialisasi hasil pertemuan Manado, Senin, 15 Maret 2010 di Ruang Rapat Direktorat Poltekkes Ykt)
Setelah pertemuan selesai, peserta diajak oleh Panitia untuk berkunjung ke
Taman Nasional Bunaken menikmati pemandangan bawah laut yg indah dan spektakuler. Tempat ini masuk dan menduduki 10 tempat menyelam yang terpopuler di dunia untuk dikunjungi dan diselami. Menawarkan penyelaman yang spektakular sampai pada kedalaman 100 meter dan air laut hangat yang mengundang.
Dari ke-4 peserta pertemuan Sosialisasi Draft Sipenmaru TA. 2010/2011 dari Yogyakarta, hanya 3 orang yg mengambil bagian dalam tour ke Bunaken, yaitu: Ibu Lucky H, Alhiko, dan M. Primiaji. R.
No comments:
Post a Comment