POLTEKKES YK DAN HKN KE-47 TAHUN 2011 - BIDANG KEMAHASISWAAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

Latest

Info seputar kegiatan Bidang Kemahasiswaan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta

Hubungi Kami

/BANNER 728X90/

Sunday, November 13, 2011

POLTEKKES YK DAN HKN KE-47 TAHUN 2011

Mhs Poltekkes Ykt saat bertugas sbg Paskibraka

Hari Kesehatan Nasional ke-47 Tahun 2011 Tingkat Prop. DIY telah diperingati pada Hari Sabtu, 12 Nov 2011. Peringatan HKN ke-47 ini dipusatkan di Stadion Kridosono Kota Baru Yogyakarta.

Peringatan HKN ke-47 Tahun 2011 ini menjadi sangat berkesan bagi para mhs Poltekkes Ykt, karena mereka dilibatkan langsung tak hanya sbg peserta upacara, namun juga diberi kepercayaan oleh Panitia Peringatan HKN Tkt Prop. DIY sbg Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka). Masing2 jurusan dilingkungan Poltekkes Ykt diminta mengutus sebanyak 20 orang mhs nya sbg peserta upacara HKN. Sedangkan yg bertugas sebagai Paskibraka adalah Sdr. Faisal Bagas dan Sdr. Bayu (Mhs Jursn. Keperawatan) dan Sdr. Alfat (Mhs Jursn. Gizi).

Hadir sbg inspektur upacara (IRUP) pada peringatan HKN ke-47 Tahun 2011 ini adalah Bpk. Wagub Prop. DIY Sri Paku Alam IX. Inspektur Upacara saat membacakan sambutan Menteri Kesehatan RI dr. Endang Rahayu Sedyaningsih mengatakan bahwa, momentum peringatan HKN tahun ini, untuk meningkatkan pelaksanaan gerakan nasional kebersihan Indonesia yang diamanatkan Presiden RI.

Beberapa tahun terakhir ini, kata Wagub mengutip sambutan tertulis Menkes, kecenderungan peningkatan derajat kesehatan masyarakat dan pencapaian sasaran millenium development goals atau MDGS, seperti menurunnya angka kematian bayi, angka kematian ibu, dan meningkatnya status gizi masyarakat serta meningkatnya angka harapan hidup waktu lahir.

“Capaian lain, menurunnya jumlah penderita tuberkulosis atau Tb di Indonesia, sehingga peringkat Indonesia sebagai negara ketiga dengan penderita TB terbanyak di dunia, telah menurun menjadi peringkat kelima. Penderita polio juga sudah tidak ditemukan lagi di Indonesia sepanjang lima tahun terakhir ini, dan organisasi kesehatan dunia atau WHO menyatakan beberapa provinsi di Indonesia telah tereliminasi dari tetanus maternal dan neonatal,” katanya.

Sdr. Alfat dgn penuh patriotik memegang sang "Saka Merah Putih" yg mulai naik dan berkibar pada tiang bendera.

Sesuai dgn file buku Panduan HKN 2011 yg dapat didownload DISINI, Tema HKN Ke-47 Tahun 2011 ini adalah Indonesia Cinta Sehat.

Adapun makna dari tema tsb adalah: Masyarakat Indonesia cinta perilaku sehat, cinta lingkungan sehat, dan memiliki kemudahan akses terhadap pelayanan kesehatan yang berkualitas. Seluruh komponen bangsa Indonesia siap bekerjasama untuk mewujudkan, meningkatkan, dan melakukan aksi nyata dalam meningkatkan perilaku sehat masyarakat, menjaga lingkungan yang sehat, selalu mengupayakan rakyat mendapatkan pelayanan kesehatan yang berkualitas, adil dan merata.

Selain diperingati dgn Upacara bendera, kegiatan HKN ke-47 Tahun 2011 di Prop. DIY juga dimeriahkan dengan kegiatan Jalan Sehat. Kegiatan tsb dilaksanakan di Kantor Dinkes Propinsi DIY pada Hari Jum'at, 11 Nov 2011. Kegiatan diawali dgn Senam massal dan dilanjutkan dengan jalan santai serta pemeriksaan kesehatan gratis/test kebugaran & pembagian puluhan doorprice. Dimeriahkan oleh Koes Plusan band-26. Kegiatan ini hanya diikuti oleh perwakilan karyawan dari Poltekkes Ykt. Untuk melihat dokumentasi foto2 kegiatan jalan sehat HKN tsb silahkan klik pada album foto facebook-nya Pak Hendra Jogja atau klik DISINI.

Selamat Hari Kesehatan Nasional HKN ke-47 Tahun 2011... Mari wujudkan Indonesia Sehat !

No comments:

Post a Comment