- BIDANG KEMAHASISWAAN POLTEKKES KEMENKES YOGYAKARTA

Latest

Info seputar kegiatan Bidang Kemahasiswaan Politeknik Kesehatan Kementerian Kesehatan Yogyakarta

Hubungi Kami

/BANNER 728X90/

Tuesday, September 13, 2016

Sedikit Mengenalkan Keseruan Latian Rutin Krida PPGD Kegiatan oleh Saka Bina Husada 

Kegiatan Saka Bakti Husada tanggal 7 Mei 2016 hari ini dilakukan di alam terbuka, dan tema kegiatan kali ini adalah PPGD. Para peserta bisa bersatu dengan alam, dan alam terbuka akan memberikan banyak pelajaran bagi peserta didik. Oleh karena itu, sangat tepat kalau salah satu media yang efektif membentuk kepribadian seorang pramuka adalah alam semesta. Kegiatan ini juga diharapkan dapat membina watak, mental, emosional, jasmani, bakat, serta peningkatan iman dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Saka Bakti Husada hari ini diikuti oleh 3 jurusan saja, yaitu dari jurusan bidan, jurusan gizi, dan jurusan kesehatan lingkungan.








Dikarenakan materi hari ini sangat penting dan agak rumit, jadi panitia membagi peserta menjadi 2 bagian. 3 jurusan pada minggu ini dan 3 jurusan lagi kegiatannya minggu depan. Dan kegiatan hari ini dilaksanakan lebih awal dari rundown acara. Kegiatan dimulai pukul 07.30 pagi dan dimulai dengan registrasi peserta serta pengumpulan alat dan bahan yang dipakai untuk kegiatan SBH kali ini. Pemateri untuk SBH hari ini ada 3 orang. Yang pertama dari bapak Maryana tentang kegawatdaruratan medis. Yang kedua dari PMI langsung yaitu bagaimana cara penanganan di lapangan. Yang terakhir dari bu Herni dari jurusan gizi, beliau menjelaskan tentang dapur umum.


Materi dapur umum ini langsung dijelaskan dilokasi praktek. Respon peserta kegiatan latihan oleh SBH kali ini sangat antusias,sayangnya peserta pada saat dilapangan seringkali mengeluhkan kelelahan padahal kelelahan tersebut tidak sebanding dengan apa yang mereka dapatkan. Harapan panitia SBH kali ini untuk kedepannya   agar peserta lebih siap, lebih memahami apa yang akan mereka kerjakan, dan yang paling utama peserta harus lebih semangat. “kegiatan hari ini cukup lancar, sudah mencapai 80% dari rencana”, ucap salah satu panitia SBH. Kesulitan atau kendala yang dihadapi panitia untuk kegiatan SBH hari ini yaitu terletak pada konsep konsep kegiatan yang akan dilaksanakan dan agak kewalahan saat mendirikan tenda pada H-1 kegiatan, panitia juga harus menunggu lapangan bersih dari mobil yang parkir disana hampir pukul 17.30. (red Jurnalistik Risa)

No comments:

Post a Comment